Cara Memotivasi Anak SD Semangat untuk Belajar - foldersoal.com
Sunday, March 24, 2019
Edit
Untuk memotivasi anak sekolah dasar (SD) belajar, maka orangtua harus terlibat langsung. |
Untuk memotivasi anak sekolah dasar (SD) belajar, maka orangtua harus terlibat langsung. Caranya, orangtua harus peduli dan tertarik dengan pelajaran anak. Lalu, biasakan berkomunikasi dengan anak, seperti meminta mereka untuk menceritakan apa yang dipelajari di kelas.
Selain itu, seorang psikolog bernama Roslina Verauli yang kutip dari Kompas (15/11/15) mengatakan, orangtua juga harus menjadi teladan untuk anak-anak. Tak bisa dimungkiri bahwa hal pertama yang dicontoh anak adalah apa yang mereka lihat pada orangtua mereka.
"Coba baca buku, koran, atau buku pelajaran di depan anak agar mereka dapat mencontoh kebiasaan baik yang serupa," kata Roslina.
Roslina mengingatkan, orangtua jangan malas menemani anak belajar. Dengan menemani anak belajar dapat membuat hati si kecil gembira karena diperhatikan, sehingga lebih bersemangat belajar. Baca juga: 5 Tips Memotivasi Anak Belajar di Rumah Berbagai Sumber